15 November Rayakan Hari Pilantropi: Apresiasi untuk Para Penebar Donasi
- VIVA Jogja/ist
Pada tahun 1986, perubahan nama ini merupakan bagian dari upaya AFP untuk menanggapi perubahan dalam lanskap filantropi dan untuk menarik perhatian yang lebih besar terhadap pentingnya profesionalisme dalam penggalangan dana.
Seiring dengan itu, AFP juga mengembangkan berbagai program pendidikan, konferensi tahunan, dan pengakuan terhadap prestasi individu melalui penghargaan, seperti Outstanding Fundraising Professional.
Sejak itu, AFP terus berkomitmen untuk menjadi sumber daya utama bagi para penggalang dana di seluruh dunia, termasuk Indonesia, dengan memberikan standar etika yang tinggi dan pelatihan yang relevan dengan kebutuhan sektor nonprofit yang terus berkembang.
Di dunia, terdapat sejumlah tokoh pilantropis yang terkenal, diantaranya Bill Gates. Bersama dengan istrinya, Melinda, Bill Gates mendirikan Bill & Melinda Gates Foundation yang menjadi salah satu organisasi filantropi terbesar di dunia.
Yayasan ini fokus pada isu-isu global seperti kesehatan, pengentasan kemiskinan, dan pendidikan.
Di Indonesia, gerakan filantropi terus berkembang dengan banyak organisasi yang berfokus pada berbagai bidang penting seperti kesehatan, pendidikan, lingkungan, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Hal ini menciptakan iklim sosial yang lebih inklusif dan mendukung terciptanya masyarakat yang saling peduli dan berbagi. Melalui Hari Pilantropi, kita diingatkan untuk merenung dan bertanya pada diri kita sendiri: bagaimana kita bisa berkontribusi lebih banyak untuk kebaikan bersama? Baik dengan menyumbangkan waktu untuk menjadi relawan, memberikan donasi untuk program sosial, atau hanya sekedar berbagi pengetahuan dan pengalaman yang bermanfaat bagi orang lain.