Simak Cara Cek Kelulusan Seleksi Administrasi CPNS 2024 Berserta 20 Link Instansi

Cara Cek Pengumuman Administrasi CPNS 2023
Sumber :
  • Pixebay/VIVA Jogja

JOGJA, VIVA Jogja - Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) memasuki tahap hasil seleksi administrasi.

Seleksi CPNS itu sendiri resmi ditutup sejak 10 September 2024.

Bagi para pelamar bisa langsung menyimak hasil seleksi administrasi pemberkasan CPNS.

Dari jadwal, pengumuman hasil seleksi administrasi sebagaimana tertuang dalam Surat Badan Kepegawaian Negara Nomor 5900/B-KS.04.01/SD/K/2024 tentang Penyesuaian Jadwal Seleksi Pengadaan CPNS Tahun 2024, bisa disimak mulai 14-19 September 2024.

Sedangkan hasil seleksi administrasi CPNS bisa diakses di laman SSCASN.

Dilaman SSCASN ini memuat siapa saja CPNS yang lolos seleksi administrasi berdasarkan formasi yang dituju.

Dua Cara Cek Pengumuman Pemerintah memberikan kemudahan bagi pelamar CPNS untuk melihat hasil seleksi administrasi.

Ada dua cara bagi pelamar untuk melihat apakah lolos seleksi administrasi atau tidak.

Para pelamar bisa melihat hasil seleksi melalui laman resmi SSCASN atau bisa melalui laman portal resmi masing-masing instansi yang dituju.

Cara Cek kelulusan CPNS 2024 melalui laman SSCASN:

Akses laman SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id/;

Setelah laman terbuka, silahkan login menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan;

Klik "Masuk

Pilih menu "Resume";

Setelah itu, gulir laman ke bawah hingga menampilkan hasil pengumuman;

Bila dinyatakan lolos seleksi administrasi, muncul tampilan "Selamat! Anda lulus tahap administrasi berkas".

Bila tidak memenuhi syarat muncul "Mohon Maaf. Anda tidak lulus tahap administrasi karena belum memenuhi persyaratan administrasi instansi yang dilamar".

Berikut link 20 link yang bisa diakses untuk melihat kelulusan seleksi administrasi CPNS 2024:

Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN): https://casn.brin.go.id/

Badan Kepegawaian Negara (BKN): https://bkn.go.id/

Mahkamah Agung (MA): https://rekrutmen.mahkamahagung.go.id/

Kejaksaan RI: https://biropeg.kejaksaan.go.id/pengumuman/cpns

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK):

https://rekrutmen.mahkamahagung.go.id/ Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham): https://cpns.kemenkumham.go.id/

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (Kementerian ESDM): https://casn.esdm.go.id/

Kementerian Agama (Kemenag): https://casn.kemenag.go.id/

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek): https://cpns.kemdikbud.go.id/

Kementerian Perhubungan (Kemenhub): https://cpns.dephub.go.id/

Kementerian Pertanian (Kementan): https://casn.pertanian.go.id/

Kementerian Sosial (Kemensos): https://cpns.kemensos.go.id/

Kementerian Keuangan (Kemenkeu): https://rekrutmen.kemenkeu.go.id/

Kementerian Perindustrian (Kemenperin): https://rekrutmen.kemenperin.go.id/

Kementerian Pertahanan (Kemenhan): https://www.kemhan.go.id/ropeg/category/pengadaan-cpns

Kementerian Perdagangan (Kemendag): https://rekrutmen.kemendag.go.id/cpns/offline/main

Kementerian Kesehatan (Kemenkes): https://casn.kemkes.go.id/

Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri): https://infocasn.kemendagri.go.id/

Kementerian Bappenas: https://rekrutmen.bappenas.go.id/cpns

Kementerian Perekonomian: https://rekrutmen.ekon.go.id

Semoga berhasil. Simak informasi lainnya seputar CPNS hanya di VIVA Jogja