Polres Pemalang Gelar Safari Subuh Bersama Nelayan di Masjid Al-Jihadul Akbar
- IST
PEMALANG, VIVA Jogja – Polres Pemalang menggelar Safari Kultum Subuh dan sholat subuh berjamaah bersama warga, khususnya para nelayan, di Masjid Al-Jihadul Akbar, Tanjungsari, Kelurahan Sugihwaras, Pemalang.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadhan 1446 Hijriyah.
Kapolres Pemalang, AKBP Eko Sunaryo, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengajak warga, terutama nelayan di Tanjungsari, agar lebih aktif berkontribusi dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman selama Ramadhan.
“Kami ingin warga, khususnya para nelayan, semakin aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka,” ujar Eko Sunaryo.
Kapolres Pemalang juga mengimbau warga untuk bersama-sama mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama Ramadhan.
Beberapa gangguan yang perlu diwaspadai antara lain tawuran remaja, balap liar, judi, pesta miras, narkoba, dan perbuatan asusila.
“Kami berharap warga dapat membantu mencegah hal-hal yang dapat mengganggu kekhusyukan ibadah di bulan suci ini,” tambahnya.