Relawan Sang Fajar Muhammadiyah Dukung Yoyok-Joss, Yakin Mampu Pimpin Semarang

Deklarasi Dukungan Relawan Sang Fajar untuk Yoyok-Joko
Sumber :
  • VIVA Jogja

Calon wali kota Semarang, Yoyok Sukawi menyampaikan terima kasih atas dukungan yang diberikan aktivis, warga, dan tokoh-tokoh Muhammadiyah di Kota Semarang. Dia menyebutkan sejumlah program super prioritas Yoyok-Joss yang ditawarkan kepada masyarakat. 

Blusukan ke Pasar Palur, Paslon Ilyas Akbar Bakal Revitalisasi Pasar

Pertama, memberikan layanan pendidikan yang gratis dan merata untuk siswa SD dan SMP, baik negeri maupun swasta, serta siswa MI dan MTs di Kota Semarang. Menurutnya, pendidikan sangat penting untuk menyiapkan SDM yang unggul dan berkualitas. 

"Urusan pendidikan ini paling penting dan menjadi skala prioritas pertama. Kami akan gratiskan biaya pendidikan siswa sekolah SD, SMP, baik negeri atau swasta, dan MI dan MTS, semua akan kami gratiskan. Syaratnya siswanya harus orang asli Kota Semarang," ujarnya dalam sambutan. 

Harda-Danang Gelar Festival Hadrah, Ponpes Sunan Pandanaran Juara Pertama

Kedua, memperbaiki fasilitas dan layanan Universal Health Coverage (UHC) agar bisa diakses seluruh warga Semarang. Program lain tidak menaikkan PBB selama lima tahun, serta penguatan ekonomi kerakyatan melalui Kredit Mesra (Masyarakat Ekonomi Sejahtera) senilai Rp 5 juta bagi pelaku UMKM tanpa agunan.

"Maka tolong kabarkan kabar baik ini kepada keluarga, keluarga besar, tetangga, saudara, sahabat, teman. Kabarkan kabar baik ini bahwa Yoyok-Joss punya program super prioritas untuk menjemput kemenangan 27 November 2024 mendatang," ungkap Yoyok Sukawi. 

Pilkada Sleman : Kyai Kampung Sleman Gelar Istighosah Kubro untuk Harda Danang

Sementara calon wakil wali kota Semarang Joko Santoso menambahkan, bahwa Yoyok-Joss memiliki visi menjadikan Semarang sebagai kota metropolitan yang maju, bermartabat, dan berkelanjutan dengan semangat kolaboratif. 

"Sehingga saya harapkan panjenengan semua dengan semangat kolaboratif ini bisa menjadi agen pemenangan Yoyok-Joss di tingkat bawah hingga tingkat RT," ungkap Ketua DPC Gerindra Kota Semarang tersebut.