Bupati Karanganyar Rober Christanto Ceritakan Pengalaman Retret di Akmil Magelang
- VIVA Jogja
KARANGANYAR, VIVA Jogja - Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Karanganyar memyambut kedatangan Bupati Rober Christanto dan dan Wakil Bupati Adhe Eliana usai mengikuti retreat di Akademi Militer (Akmil) Magelang pada 21-28 Februari 2025.
Penyambutan secara simbolis dilaksanakan di depan pintu Exit Tol Kebakramat dan dikawal hingga menuju kediaman pribadi Rober Chistanto di Joglo Dawan, Tasikmadu.
Sekda Karanganyar Timotius Suryadi bersama sebagian besar Kepala OPD, Dirut BUMD hingga Camat terlihat menunggu di kediaman pribadi Rober.
"Kita ingin mendengarkan informasi dan arahan dari beliau pak Bupati 'fresh from the oven' masih segar. Meski nanti Senin depan beliau juga akan memberikan arahan saat apel pagi," ungkap Timotius.
Bupati Rober mengapresiasi dan mengucapkan banyak terima kasih dengan adanya acara penyambutan untuk dirinya dan Adhe Eliana yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Karanganyar.
"Hari Ini surprise buat saya, terima kasih sekali dan matur nuwun ini bentuk kebersamaan untuk kita semuanya," terang Rober.
Rober mengungkapkan selama di pendidikan di Magelang itu juga untuk menyamakan program-program yang ada di pusat dengan daerah. Salah satunya terkait efisiensi yang pastinya membuat kaget para OPD.
"Tapi kita harus positif thinking bahwa tujuannya adalah baik dan pasti dan saya yakini teman kepala daerah semua juga menanggapi positif. Saya melihat merasakan program-programnya Pak Prabowo itu mantap sekali dan saya juga merasakan," ungkapnya.
Rober berkenan membagikan sedikit kegiatannya selama mengikuti retret, dimana seluruh kepala daerah mengenakan seragam Komponen Cadangan (Komcad).
Mereka tidur di dalam tenda, dan setiap pagi jam 4 dibangunkan dengan suara terompet untuk ibadah dan olahraga pagi. Setelahnya bersiap untuk sarapan pagi dan mengikuti pembekalan.
Program Retret yang berlangsung selama sepekan ini peserta mendapatkan berbagai materi mulai dari kepemimpinan hingga implementasi visi pemerintahan Presiden Prabowo.
"Kita juga diharuskan disiplin, setiap pagi bangun dengan mendengar suara seperti terompet menadai dimulainya aktifitas ," jelas Rober.
Selama menjalani retret di Magelang Rober berada satu tenda dengan Bupati dari Raja Ampat. Kebersamaan dan sharing juga dilakukan bersama kepala daerah lainnya dari seluruh Indonesia. Baik di momen saat senam, makan bersama dan di waktu luang usai mengikuti pembekalan materi.
"Program retret seperti itu mantap ya," pungkasnya.