Kolaborasi Universitas Diponegoro dan BNI, Strategi Digital untuk Pertumbuhan UMKM di Pekalongan

Studi D3 Akuntansi PSDKU Pekalongan Universitas Diponegoro
Sumber :
  • Viva Jogja

Para peserta diajak langsung mencoba transaksi digital, sebuah langkah konkret dalam mendukung adopsi teknologi keuangan di kalangan UMKM. 

Selain itu, acara ini mendapat dukungan penuh dari beberapa mitra seperti Onty Cake, Teh Jawa, dan Rumah BUMN, yang berperan penting dalam mensukseskan acara.

Sebagai bagian dari rangkaian acara Seminar Nasional, diadakan juga Lomba Business Model Canvas (BMC) tingkat nasional pada 11-12 Oktober 2024. 

Kompetisi ini diikuti oleh 25 tim dari berbagai institusi pendidikan, mulai dari siswa SMA hingga mahasiswa, dengan tujuan mendorong generasi muda untuk lebih kreatif dan inovatif dalam merancang model bisnis di era digital.

Setelah melalui penilaian ketat, para pemenang Lomba BMC diumumkan bersamaan dengan seminar. 

Juara 1 diraih oleh Hafizha dari Universitas Gadjah Mada, disusul Alvito dari Universitas Diponegoro sebagai juara 2, dan Afin dari Politeknik Negeri Semarang sebagai juara 3. 

Ketiga pemenang tersebut dianggap berhasil menciptakan model bisnis yang inovatif dan relevan dengan tantangan digital saat ini.