Gulirkan Insentif dan Regenerasi Pengukir Milenial, Iktiar Witiarso Demi Eksistensi Ukir Jepara

Bupati Witiarso dongkrak UKM mebel Jepara naik kelas
Sumber :
  • hms

JEPARA, VIVAJogja– Strategi jitu agar usaha menengah kecil (UKM) mebel dan ukiran Jepara terdongkrak naik kelas, kini terus diupayakan Bupati Jepara, Witiarso Utomo.  

Kini ia tancap gas menyiapkan sejumlah langkah strategis, agar sektor industri kreatif andalan Bumi Kartini ini tetap eksis. Selain itu, Witiarso ingin UKM Jepara punya daya saing dan berkontribusi menopang perekonomian daerah.

Dalam kepimpinannya lima tahun kedepan, Witiarso telah menyiapkan jaminan sosial bagi pekerja atau tukang ukir. Insentif ini diberikan sebagai bagian dari program perlindungan dan pemberdayaan perajin mebel dan ukir di Jepara. 

“Upaya ini memberikan rasa aman, nyaman dan mendorong kesejahteraan para pengukir. Berkat upaya mereka, eksistensi seni ukir yang telah menjadi identitas kuat Jepara tetap terjaga di kancah nasional dan internasional,” terang Witiarso.

Witiarso bertekad memberikan jaminan -jaminan yang belum didapatkan para pelaku tukang ukir, semisal jaminan kesehatan. Sehingga saat mereka sakit atau alami kecelakaan, bisa dicover melalui BPJS.

Bupati Witiarso menyiapkan jaminan sosial bagi tukang ukir.

Photo :
  • hms

Paparan program itu dikatakan Bupati Witiarso, saat menjadi narasumber di salah satu televisi nasional di Jakarta pada Jumat (07/3/2025).