Bergaya Casual, Cabup Karanganyar Rober Christanto 'Bedah' Aspirasi Generasi Milenial

Gaya casual Cabup Karanganyar Rober Christanto
Sumber :
  • VIVA Jogja

KARANGANYAR, VIVA Jogja - Animo generasi milenial atau lebih dikenal dengan Generasi Z (Gen Z) bertemu dengan calon Bupati nomor urut 1, Rober Christanto luar biasa.

Mereka berdatangan ke salah satu Coffe Shop di kawasan Jaten, Karanganyar, Sabtu (26/10) malam.

Lukman Wibisana, Ketua Umum Calling Rober sebut konsep acara Rober Calling ini sesuaikan dengan situasi dan kondisi.

"Karena yang kita tuju adalah kalangan milenila atau gen Z maka kita adakan di lokasi yang biasa mereka datangi seperti coffe shop," jelas Lukman.

Acara Calling Rober ini merupakan 'jembatan' bagi kaum milenial dan Gen Z untuk bisa menyampaikan aspirasi mereka sekaligus harapan kaum muda untuk Karanganyar kedepannya.

"Dan ini pak Rober datang langsung dalam acara Calling Rober menemui milenial dan Gen Z di Coffe Shop," lanjutnya.

Acara ini natural dan mengalir apa adanya, dan tidak ada ada pemaksaan. Mereka sengaja datang ke sini untuk 'ngudoroso' kepada calon bupati Karanganyar nomor urut 2 ini.