Bangunan Dua SD Terendam Banjir, Siswa Sekolah Diliburkan
Jumat, 24 Januari 2025 - 08:28 WIB
Sumber :
- Arif/Viva Jogja
KUDUS, VIVA Jogja- Bencana banjir yang terjadi setiap tahunnya kini mulai melanda di sejumlah wilayah Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.
Banjir akibat Sungai Wulan yang berada diperbatasan antara Kudus dan Demak itu, merendam pemukiman dan bangunan Sekolah Dasar (SD).
Rendaman banjir melanda di wilayah Kecamatan Kaliwungu tepatnya di Desa Setrokalangan.
Dua bangunan SD Negeri di desa setempat terendam banjir setinggi 50 centimeter hingga Jumat 24 Januari 2025.
Karena itu, ratusan siswa di dua SD tersebut merana, karena mereka tidak bisa masuk sekolah seperti biasanya.
Baca Juga :
112 Pesepakbola Putri Delapan Kota Perang Bintang di MilkLife Soccer Challenge All-Stars 2025
Siswa terpaksa diliburkan dan melakukan pembelajaran secara daring di rumah.
Dua bangunan SD di desa setempat yang terendam banjir yakni di SDN 1 dan SDN 2 Setrokalangan.
Halaman Selanjutnya
Air dengan ketinggian hampir 50 cm, menggenangi akses jalan menuju SD hingga halaman sekolah setempat.