Pedagang Pasar Johar Solid Dukung Agustin-Iswar
- VIVA Jogja/ist
Berhenti sejenak, Paslon nomor urut 01 itu dengan senang hati memenuhi permintaan pedagang yang didominasi emak-emak itu.
Saling canda sesekali terdengar di sela sesi foto bareng. Perjalanan blusukan kemudian beranjak lapak berikutnya, masih di dalam basement Alun-alun Johar. Belum berjalan jauh, rombongan emak-emak pedagang dari lapak lain menyusul untuk minta foto bareng.
"Pak, Bu, kita mau foto juga dong," ujar pedagang berkerudung gelap sembari menyodorkan handpone ke Agustin.
Agustin pun menyambut permintaan itu dengan selfie bersama pedagang.
Di belakang, Iswar pun disibukkan dengan permintaan foto dari pedagang bapak-bapak. Berlanjut blusukan ke gedung Pasar Johar Utara, sambutan meriah diberikan puluhan pedagang dengan tabuhan rebana.
"Terima kasih sambutannya luar biasa," ucap Agustin Dalam kesempatan itu, sejumlah pedagang menyampaikan sejumlah keluhan ke pasangan Jaguar. "Ibu Agustin dan Pak Iswar, saat ini dagangan kami sepi, tidak banyak pengunjung yang datang ke Pasar Johar," ucap Mentik Haryani, pedagang underwear.
Maka dialog hangat terjadi antara pedagang dengan Agustin-Iswar. "Lho kenapa kok bisa sepi?" tanya Agustin.