Viral Ditwitter, Aremania Korwil Jogja Bubarkan Diri 

Aremania
Sumber :
  • Tangkapan Layar Twitter Akun Aremania Korwil Jogja

Jogja - Viral di Twitter, pendukung Arema FC di DIY yakni Aremania Korwil Jogja dengan akun @AremaniaJogja membubarkan diri. Sebuah utas mengenai alasan pembubaran komunitas suporter ini viral dibagikan 519 ribu kali. 

PSIM Jogja Siapkan Tim Musim Depan

Tweet pembubaran AKJ ini dimulai dengan pembukaan. "Sugeng siang. Akhirnya kembali nge-tweet lagi untuk menyampaikan pengumuman. Per hari ini, 15 Maret 2023, kami Aremania Korwil Jogja (AKJ) membubarkan diri," tweet pembukaan pada 15 Maret 2023 yang disukai 3.212 dan diretweet 1.459 kali itu. 

Dalam utasnya, mereka mengungkapkan pembubaran ini ada dua alasan. "Pertama, tragedi 1 Oktober malam di Stadion Kanujuruhan. Kedua, dinamika yang terjadi di Malang pasca tragedi," tulisnya. 

Seto Siap Tanggung Jawab Atas Kekalahan Enam Kali Beruntun, Jadi Isyarat Mundur?

Mereka juga mengungkapkan, sejak awal berdiri, kami berkomitmen untuk tidak memberi ruang pada kebencian & rivalitas antar suporter. Alasannya sederhana, sepakbola yg aman dan nyaman untuk semua orang.

"Malam itu, tragedi Kanjuruhan membuat kami kehilangan rasa pada klub sepakbola Arema beserta semua hal yang berkaitan dengan sepakbola nasional," katanya. 

Bawaslu Sleman amankan Uang Rp 12,6 juta diduga Money Politic

Mereka juga mengaku, sebagai suporter adalah manusia biasa meski seorang fans garis keras. "Kami disadarkan bahwasanya suporter adalah manusia biasa yg bisa kehilangan nyawa, walau ia adalah seorang fans garis keras sekalipun. Suporter bukan superhuman yg selalu menang setiap perkelahian," ungkapnya. 

Bahkan, lanjut dia, ada fakta yang menyediakan. Mayoritas suporter yang menjadi korban peristiwa kelam itu merupakan suporter garis lunak.

Halaman Selanjutnya
img_title