Perkuat Jaringan Luar Negeri, UM Kudus Terapkan Program KKN di Malaysia

Rektor UMKU Dr. Edy Soesanto
Sumber :
  • Arif/Viva Jogja

Sementara itu, Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UMKU, Diana Tri Lestari menambahkan, peserta memanfaatkan Program KKN Internasional untuk berkolaborasi akademik dalam bidang penelitian dan pengabdian internasional.

 “Ini adalah kesempatan bagi UMKU semakin dikenal melalui kontribusi akademik yang berdaya saing global,” terang Diana.

Menurut Diana, KKN Internasional menjadi pengalaman berharga bagi mahasiswa.

Selain itu, memberikan nilai tambah bagi UMKU, terutama dalam memenuhi berbagai kriteria akreditasi.

Melalui KKN Internasional ini, UMKU terus membuktikan komitmennya dalam mengintegrasikan Tridharma Perguruan Tinggi.

Yakni dalam pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat dengan nilai-nilai Islam dan Kemuhammadiyahan. (*)