Pemilik HokBen Terjang Kerasnya Kota Jakarta, Kini Resto Ala Jepangnya Melegenda

Gerai Hokben tahun 2022, dan tahun 1985 (kanan)
Sumber :
  • VIVA Jogja/hokben.co.id

VIVA Jogja - Pada awalnya, restoran HokBen dikenal oleh masyarakat Indonesia sebagai tempat yang menyajikan makanan khas Jepang.

Restoran ini pertama kali berdiri di Jakarta pada tahun 1985. Seiring berjalannya waktu, HokBen yang memiliki akronim Hoka Hoka Bento ini berkembang pesat dan menjadi salah satu restoran cepat saji yang sangat populer di Indonesia.

Pada akhir Januari 2020, HokBen sudah memiliki lebih dari 300 gerai yang tersebar di Pulau Jawa, Bali, dan Sumatera, menunjukkan pertumbuhannya yang luar biasa.

Bahkan pada tahun 2023, HokBen memperluas jangkauannya lebih jauh dengan membuka gerai-gerai baru di Kalimantan Selatan dan Sulawesi Selatan, menjadikannya semakin dikenal di berbagai wilayah Indonesia.

Meskipun restoran HokBen mengusung nuansa Jepang yang kental dalam setiap hidangan dan desain restorannya, ternyata HokBen dibangun oleh seorang pengusaha asal Indonesia.

Dikutip dari laman resmi HokBen, pemilik resto ala Jepang itu bernama Hendra Arifin.

Dia adalah sosok di balik kesuksesan HokBen, yang pertama kali dibuka pada tanggal 18 April 1985.