Foxandbunny Mainan Edukasi asal Yogya, kini ada di Surabaya
- Istimewa
Selain itu, Foxandbunny juga menawarkan berbagai jenis mainan edukasi lainnya yang dirancang khusus untuk anak usia 0-5 tahun, meliputi permainan sensorik, puzzle, serta permainan berbasis warna dan bentuk, yang semuanya bertujuan menstimuli rasa ingin tahu dan kreativitas anak.
“Kami ingin memastikan bahwa setiap produk kami memberikan manfaat bagi perkembangan anak di setiap tahapan usia. Kami melakukan riset mendalam agar mainan kami bisa mendukung berbagai aspek tumbuh kembang anak,” kata Novia.
Foxandbunny juga sangat memperhatikan aspek keamanan dalam setiap produknya. Semua bahan yang digunakan telah memenuhi standar SNI dan bebas dari bahan kimia berbahaya, sehingga orang tua bisa merasa tenang saat anak-anak bermain. “Kami berkomitmen untuk menyediakan mainan yang aman dan berkualitas tinggi, karena kami percaya keamanan adalah prioritas utama,” tegas Novia. Baginya, menyediakan produk yang aman dan berkualitas adalah bentuk tanggung jawab kepada para orang tua yang mempercayakan perkembangan anak-anak mereka pada produk Foxandbunny.
Ekspansi ke Surabaya ini merupakan bagian dari rencana jangka panjang Foxandbunny untuk menjangkau lebih banyak keluarga di Indonesia dan setelah Surabaya, Foxandbunny akan melanjutkan ekspansi ke Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta. Selain itu, juga direncanakan peluncuran produk baru untuk ibu hamil dan menyusui pada awal tahun depan.
“Kami ingin Foxandbunny menjadi pilihan utama bagi keluarga, mulai dari kebutuhan anak-anak hingga ibu. Dengan produk yang inovatif dan berkualitas, kami berharap dapat berkontribusi pada perkembangan generasi mendatang yang lebih baik,” kata Novia.
Dengan hadirnya Foxandbunny di Tunjungan Plaza Surabaya, orang tua kini memiliki akses lebih dekat ke mainan edukatif yang tidak hanya menghibur tetapi juga mendukung perkembangan optimal anak. Foxandbunny hadir sebagai solusi alternatif untuk mengurangi ketergantungan anak pada gadget, membangun kebiasaan belajar yang positif sejak dini, dan menjadi pilihan utama bagi keluarga yang peduli terhadap tumbuh kembang anak. ()