Gebrakan Gerakan Pangan Murah di Kudus, Lima Ton Beras Ludes 2 Jam Diserbu Warga
- arif
"Alhamdulillah, antusias warga bagus. Di sini sudah kami cek harganya masih di bawah standar harga pasar," terang Sam'ani usai berkeliling memantau harga sembako di stand-stand pedagang yang ada.
Sam’ani menyebut, Gerakan Pasar Murah segera digelar 3 kali selama bulan Ramadan. Yakni Minggu pertama di halaman Dinas Pertanian dan Pangan, minggu kedua di halaman Kantor Kecamatan Kaliwungu dan minggu ketiga di halaman Kantor Kecamatan Jekulo.
“Pelaksanaan pasar murah sudah dipertimbangkan, sehingga tidak mengganggu pasar lainnya. Sudah dikomunikasikan biar tidak terlalu banyak, sehingga pasar lain tidak terganggu," terang Samani.
Meskipun ada kenaikan harga di atas Harga Eceran Tertinggi (HET) pada beberapa komoditas, kata Samani, namun kondisi itu masih dinilai normal. Terlebih permintaan masyarakat untuk persiapan lebaran juga meningkat.
Pihaknya juga mengantisipasi inflasi pada bulan Maret, setelah pada Februari lalu mengalami deflasi. Sebab terjadi kenaikan harga dan kebutuhan masyarakat menjelang lebaran. Sebagai informasi, deflasi bulan lalu disebabkan adanya diskon token listrik.
Harga di pasar murah terdapat selisih harga dibanding dipasaran
- arif
"Kami mengantisipasi inflasi, karena memang kebutuhan dan permintaan masyarakat yang meningkat. Tapi kami pastikan stok sembako aman," jelasnya.