Indosat Ooredoo Hutchison Optimalkan Layanan Ramadan dan Lebaran 2025 Pakai AI
- IST
TEGAL, VIVA Jogja – Dalam rangka mendukung kelancaran komunikasi selama Ramadan dan Idulfitri 1446 H, Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) mengambil langkah strategis untuk memastikan kualitas jaringan di seluruh Indonesia.
Dengan jaringan yang andal, Indosat berkomitmen menjaga pelanggan tetap terhubung dengan keluarga dan orang-orang terkasih.
Ekspedisi Jaringan Andal Pastikan Konektivitas Selama Mudik Lebaran
Melalui program Ekspedisi Jaringan Andal, Indosat memantau performa jaringan secara langsung dan meningkatkan kapasitas serta cakupan layanan di berbagai titik keramaian.
EVP Head of Circle Java Officer, Fahd Yudhanegoro, menyatakan pentingnya memastikan konektivitas pelanggan selama Ramadan dan Idulfitri.
“Kami ingin memastikan pelanggan dapat menikmati layanan stabil untuk berkomunikasi dengan keluarga, beribadah, dan menjalankan aktivitas digital lainnya. Dengan jaringan yang kuat dan andal, kami menjamin pelanggan tetap terhubung tanpa hambatan,” ujar Fahd.
Ekspedisi ini dilakukan di jalur mudik utama Jakarta–Lampung–Palembang dan Jakarta–Jogja–Malang, yang merupakan rute strategis perjalanan masyarakat selama Lebaran.