Hambat Sebaran Penyakit PMK pada Hewan, Australia Sumbang Vaksin LSD ke Indonesia
- Dok.Kedubes Australia
Upaya yang dilakukan di Indonesia saat ini sangatlah penting untuk mengurangi dampak penyakit di seluruh wilayah. Penyediaan vaksin-vaksin ini tidak hanya membantu Indonesia dalam menangani wabah, tetapi juga membantu dalam mengurangi risiko penyebaran penyakit LSD.
“Kami memiliki hubungan kerja yang sangat erat dengan Indonesia dalam menyediakan dukungan upaya pengendalian penyakit hewan darurat dan kami akan terus melanjutkan keterlibatan kami dalam memberikan dukungan teknis dan berbagai program lainnya yang dijadwalkan tahun ini,” kata Dr. Cookson.
Dengan penyakit LSD terdeteksi di 15 provinsi Indonesia, Dr. Nuryani mengatakan bahwa kemitraan di seluruh tingkat antara pemerintah Indonesia dan Australia sangatlah penting untuk terus berkolaborasi dalam melawan penyakit ini.
“Saya ingin menyampaikan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada pemerintah Australia atas dukungan vaksin dalam membantu kami saat melawan penyakit LSD ini. Melalui upaya yang dilakukan bersama-sama ini, kita dapat membuka jalan bagi industri peternakan yang tangguh dan sejahtera, sehingga memastikan ketahanan pangan dan kemakmuran bagi bangsa kita,” tutur Dr. Nuryani.