Kolaborasi Terbaru dengan Desainer Dunia, UNIQLO : C Hadirkan Pakaian Esensial yang Chic
- Dokumentasi UNIQLO
Jogja – Sejak tahun 2005/2006, perusahaan ritel global asal Jepang, UNIQLO, dengan filosofi LifeWear nya yang menciptakan pakaian yang sederhana, berkualitas tinggi dan versatile telah banyak berkolaborasi dengan banyak desainer dan merek di seluruh dunia untuk melengkapi koleksi pakaian sehari-hari dengan warna yang berbeda di setiap musimnya.
Sebut saja +J yang sempat berkolaborasi pada Fall/Winter 2009-2011 dan dilanjutkan kembali di Fall/Winter 2014, UNIQLO U untuk Spring/Summer 2012 hingga Fall/Winter 2015, Tomas Maier untuk Spring/Summer 2018, MARNI selama dua musim di tahun 2022, serta koleksi kolaborasi yang masih berlanjut hingga saat ini diantaranya INES de la Fressange sejak Spring/Summer 2012 dan JW ANDERSON sejak Fall/Winter 2017.
Kali ini, UNIQLO kembali menggebrak dunia fesyen melalui kolaborasi perdananya dengan Clare Waight Keller, desainer ternama asal Inggris yang sempat menduduki posisi Direktur Kreatif di sejumlah high end fashion brand terkemuka di London dan Paris serta mendapat kehormatan untuk membuat gaun pernikahan untuk British Royal Wedding tahun 2018 lalu.
Waight Keller juga sempat dinobatkan sebagai Womenswear Designer of the Year di ajang British Fashion Awards. Kolaborasi bertajuk UNIQLO : C ini menghadirkan pakaian esensial yang chic, elegan, dan nyaman untuk wanita modern, sehingga dapat tampil lebih berkelas namun tetap nyaman sepanjang hari.
Meskipun baru akan diluncurkan secara resmi pada 15 September mendatang, inilah beberapa item dari koleksi UNIQLO : C pilihan sang desainer, Waight Keller, yang wajib dimiliki bagi Anda yang aktif dan dinamis agar bisa selalu tampil chic dan stylish di berbagai kondisi.