Prioritaskan Infrastruktur di Bumi Kartini, Janji Ahmad Lutfi Bikin Lega Warga Jepara
- hms
JEPARA, VIVAJogja,- Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi berdialog dengan tokoh agama dan masyarakat di Pendopo Kartini Jepara, Selasa (4/3/2025) malam. Pertemuan ini membahas berbagai isu strategis demi kemajuan daerah, termasuk infrastruktur, pendidikan, pertanian, dan pelestarian seni ukir.
Dalam dialog tersebut, Ahmad Luthfi menekankan pentingnya persatuan pasca-kontestasi politik. Ia menegaskan bahwa pemimpin harus amanah dan mengutamakan kepentingan rakyat. “Siapa pun pemimpinnya, yang menang tetap masyarakat,” ujarnya.
Pada sektor infrastruktur, gubernur menargetkan perbaikan jalan di seluruh kabupaten dan kota dalam 15 hari ke depan. Hal ini untuk memastikan kesiapan Jawa Tengah sebagai pusat pergerakan nasional saat arus mudik dan balik.
“Prinsip infrastruktur di seluruh kabupaten, kota, dan provinsi harus tuntas dalam 15 hari,” kata dia.
Di bidang pendidikan, ia meminta inventarisasi kondisi sekolah, mulai dari SD hingga SMA. Kabupaten Jepara menjadi prioritas pertama dalam upaya peningkatan fasilitas pendidikan.
Ahmad Lutfi targetkan perbaikan jalan 15 hari ke depan di Jepara
- hms