Curhatan Supir Truk Sampah TPA Jatibarang Pada Yoyok Sukawi

Calon Wali Kota Semarang Yoyok Sukawi Bersama Para Supir Truk Sampah
Sumber :
  • VIVA Jogja

"Kalau jadi jangan lupa memperhatikan orang bawah, armada pengangkut sampah ke depannya akan diperhatikan lagi, artinya bakal ada peremajaan," ujar warga Bambankerep, Keamanan Ngaliyan, Kota Semarang itu.

Pedagang Pasar Johar Solid Dukung Agustin-Iswar

Sementara itu, Yoyok Sukawi mengatakan, pengelolaan sampah di Kota Semarang menjadi perhatiannya. Dia bersama pasangannya, Calon Wakil Wali Kota Semarang, Joko Santoso alias Joko Joss memiliki komitmen dalam pengelolaan sampah.

Yoyok mengatakan, curhatan para sopir truk itu akan dijadikan bahan untuk pengelolaan permasalahan sampah di Ibu Kota Jawa Tengah (Jateng) lima tahun ke depan.

Relawan Tekadh Membara Deklarasikan Dukungan untuk Agustin-Iswar

"Ini kami mampir ke TPA, melihat kondisinya memang banyak yang harus diperbaiki, armadanya juga harus diperbarui demi tercipta pelayanan lebih baik. Karena armada kalau sudah lama pasti membuat sampah berjatuhan di jalan, dan lain sebagainya," kata Yoyok.

Dia juga mendapatkan ide terkait pengadaan truk pengangkut sampah jenis compactor. Truk itu bekerja lebih efisien dengan mengangkut sampah menjadi lebih padat.

Agustin Iswar Siap Bangun Infrastruktur Modern dan Spot Unik di Pantai Tirang

Selain merupakan modernisasi untuk mendukung optimalisasi pengangkutan sampah, truk itu bisa mengangkut sampah dua kali lipat karena ada proses pemadatan sebelum dikirim ke TPA Jatibarang.

"Truk kompaktor adalah teknologi baru, jadi sampah yang dibawa itu kalau pakai truk biasanya hanya beberapa ton, tetapi kalau pakai truk kompaktor bisa dipadatkan jadi kapasitasnya bisa dua kali lipat," katanya.

Halaman Selanjutnya
img_title