Terungkap, Motif Pelaku Tega Buang Bayi di Kali Samin Karanganyar

Pelaku pembuangan bayi di Karanganyar
Sumber :
  • VIVA Jogja

KARANGANYAR, VIVA Jogja - Kasus temuan bayi di dibawah jembatan kali Samin, Bolong Karanganyar pada 21 November lalu berhasil diungkap tim Reskrim Polres Karanganyar, dalam waktu 8 jam.

Mau Lihat Bunga Api Flame of Papua Tapi Gak Bikin Kantong Boncos? Bisa Banget Cukup ke Telaga Kusuma di Karanganyar

Pelakunya adalah MYS (20) pria asal Bolong Karanganyar. Kasus pembuangan bayi bermula saat tersangka MYS telah melakukan hubungan suami istri hingga pacarnya yang berinisial JS asal Gondangrejo hamil. Dan akhirnya melahirkan disalah satu rumah bersalin. 

Kasus tersebut menjadi salah satu yang menonjol dan dirilis Polres Karanganyar dipenghujung tahun 2024. Dimana kasusnya terungkap terungkap dari kain yang digunakan oleh pelaku masih ada tertempel label tempat membeli kain tersebut.  

Ribuan Generasi Muda LDII Ikuti pengajian akhir tahun 2024

"Setelah ditelusur di toko tersebut dan melihat hasil CCTV dan saksi pegawai toko akhirnya kita bisa menemukan siapa yang membeli kain tersebut," jelas Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold HY Kumotoy. 

Awalnya berdasarkan kesepakatan bersama keduanya berencana menitipkan bayi tersebut ke yayasan. Bayi tersebut dibawa tersangka ke yayasan. Namun pada saat itu tidak menemukan yayasan yang buka. 

Tersangka kemudian berinisiatif meletakkan bayinya di depan toko yang tutup. Namun karena kondisi hujan deras dan banyak orang berteduh. Pelaku akhirnya berinisiatif membuang bayi ke sungai dari atas jembatan. 

"Bayi tersebut ditemukan warga dan melapor ke kami dan kita lakukan olah TKP," paparnya.

Halaman Selanjutnya
img_title