PBTY 2025 Kembali ke Kampung Pecinan Yogyakarta
Senin, 3 Februari 2025 - 19:40 WIB
Sumber :
- Istimewa
Seperti disampaikan Ketua Umum JCACC Tandean Harry Setio S, festival ini harus terus memberikan manfaat bagi masyarakat luas.
“PBTY harus menjadi sesuatu yang lebih dari sekadar perayaan, tetapi juga simbol kebersamaan dan keharmonisan dalam keberagaman, karena pengunjung bukan saja dating dari masyarakat keturunan, tetapi seluruh lapisan masyarakat dari berbagai etnis,” ujarnya.
Senada dengan Tandean Harry Setio, Paniradya Pati Kaistimewan DIY, Aris Eko Nugrohojuga mengungkapkan bahwa PBTY bukan sekadar festival, melainkan bagian dari narasi budaya yang lebih besar.
Pemda DIY melalui Dinas Pariwisata DIY juga turut berperan dalam pendanaan, sementara Dinas Perhubungan bertanggung jawab atas pengelolaan parkir di sekitar Ketandan.