UNY Tuan Rumah Kontes Robot Terbang Indonesia 2024, Ada Inovasi Teknologi Pesawat Nirawak Terdepan

Peserta Kontes Robot Terbang Indonesia di UNY
Sumber :
  • VIVA Jogja/UNY

Divisi Vertical Take Off and Landing (VTOL) berfokus pada misi terbang otonom jarak jauh dengan kemampuan terbang di dalam ruangan, yang menguji kemampuan pesawat dalam penerbangan jarak jauh dan di ruang terbatas.

UNS Sabet Juara Umum KRTI 2024

Pada divisi Technology Development (TD), tema ‘Kemandirian teknologi pesawat tanpa awak’ mendorong peserta untuk berinovasi dalam mengembangkan teknologi UAV.

Terakhir, divisi Long Endurance Low Altitude (LELA) mengusung tema ‘Pemanfaatan UAV untuk misi validasi hotspot’ yang menekankan penggunaan pesawat nirawak untuk memantau wilayah kritis seperti kebakaran hutan.

Ada Dukungan TNI AU Dibalik Ajang Kontes Robot Terbang Indonesia 2024

Kontes ini dilaksanakan dari tanggal 12 September-18 September 2024 dan diikuti oleh 100 tim dari 42 perguruan tinggi terkemuka di Indonesia.

Antusiasme peserta dan dukungan penuh dari berbagai pihak diharapkan akan membawa KRTI 2024 menjadi ajang yang sukses dan inspiratif bagi para generasi muda Indonesia.

Tim Werkudara Robotika UNY Puas Usai Lakukan Demonstrasi VTOL