UGM Raih Dua Penghargaan di Ajang Anugerah Media Humas 2024

Perwakilan UGM saat menerima penghargaan
Sumber :
  • VIVA Jogja/UGM

Jogja, VIVA Jogja - Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali berhasil meraih penghargaan pada Anugerah Media Humas (AMH) 2024 yang berlangsung di Hotel Pullman Bandung International Convention Center, Kota Bandung, Jawa Barat, pada Kamis (10/10) lalu.

Sekolah Vokasi UGM Berhasil turunkan angka Kemiskinan Ekstrem di Kulonprogo

Kompetisi yang mengusung tema ‘Pembangunan Indonesia Sentris’ ini diikuti oleh 162 instansi pemerintah baik pusat dan daerah, korporasi, dan perguruan tinggi.

Setelah melalui proses seleksi ketat, terdapat 52 pemenang di seluruh kategori. Adapun UGM berhasil meraih dua penghargaan sekaligus, yakni peringkat 2 terbaik untuk kategori siaran pers dan peringkat 3 terbaik kategori website perguruan tinggi negeri.

Sukses Kelola Keselamatan Pertambangan, SIG Borong Lima Penghargaan Prasetya Ahimsa

Sekretaris Universitas (SU) Universitas Gadjah Mada, Dr. Andi Sandi Antonius Tabusassa Tonralipu mengaku bersyukur UGM bisa meraih dua penghargaan untuk kategori siaran pers dan website.

Menurutnya, penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi dari pihak luar atas informasi dan saluran publikasi yang dimiliki oleh UGM yang sudah tersampaikan ke publik.

Psikolog Islam Internasional bahas kesehatan mental Masyarakat di UGM

“Penghargaan ini semakin memotivasi tim humas, medsos dan pemberitaan UGM untuk menyampaikan informasi semakin baik lagi kepada masyarakat, baik lewat siaran pers, laman web dan medsos,” kata Sandi, Minggu (13/10), dikutip dari laman resmi UGM.

Sandi menegaskan bahwa UGM memiliki komitmen kuat dalam mendukung pembangunan Indonesia sentris selaras dengan tema AMH yang diselenggarakan oleh Kementerian Kominfo RI.

Halaman Selanjutnya
img_title