Solo Paragon Hotel & Residences Mendukung Pekan Paralimpiade Nasional (PEPARNAS) XVII 2024
Senin, 7 Oktober 2024 - 12:16 WIB
Sumber :
- VIVA Jogja
Selain akomodasi, Solo Paragon Hotel & Residences juga menyediakan layanan makanan bagi para atlet dan official tim, mulai dari makan pagi, makan siang, makan malam hingga makanan ringan.
Layanan Makanan ini juga diantarkan langsung ke lokasi pertandingan di Lapangan Kota Barat dan Stadion Manahan selama masa pertandingan.
Solo Paragon Hotel & Residences juga menyiapkan ruang pertemuan untuk pihak pendukung kelancaran acara Pekan Paralimpiade Nasional (PEPARNAS) XVII 2024.
Untuk menciptakan pengalaman menginap yang tidak terlupakan, Solo Paragon Hotel & Residences juga menampilkan pertunjukan seni tradisional siter, sinden dan pembatik pada hari Rabu (2/10) lalu.