Pakai Kartu Zilenial, Gen Z di Jateng Dapat Diskon Internet Hingga Kopi
- VIVA Jateng/ist
Berselancar di dunia internet untuk pengembangan usaha atau belajar disiplin ilmu yang sedang ditekuni.
Bahkan dengan bermodal kuota internet maka generasi muda bisa belajar hal-hal baru maupun mengikuti berbagai macam pelatihan melalui internet.
Maka memberikan bantuan diskon pengadaan kuota internet akan sangat membantu untuk meningkatkan kompetensi anak-anak muda. Apalagi ke depannya mereka adalah calon-calon pemimpin Jawa Tengah dan bahkan bangsa ini.
Perihal kopi, Ahmad Luthfi tidak sebatas memberikan kopi namun menyediakan tempat pula untuk kumpul bersama.
"Ngopi, tempat anak muda kumpul dan bicarakan problem solving. Diskusikan, perlu apa, bagaimana dan harus seperti apa. Maka ada solusi," papar Calon Gubernur Nomor Urut 2 tersebut.
Ahmad Luthfi menyampaikan, hal itu sebagai salah satu cara untuk ngopeni anak-anak muda terutama Generasi Zilenial yang jumlahnya begitu besar di Jawa Tengah.
Cagub yang berpasangan dengan Cawagub Taj Yasin ini meminta anak-anak muda untuk ikut mengisi pembangunan di Jateng.