Temui Ahmad Syauqi, Harda Kiswaya Dapat Masukan Soal Pasar, Pendidikan dan Olahraga di Sleman

Harda Kiswaya temui Ahmad Syauqi
Sumber :
  • jogja.viva.co.id/ Cahyo PE

Jogja, VIVA Jogja – Setelah pasangan calon (Paslon) Bupati-wakil bupati Sleman nomer urut 1 Kustini-Sukamto mendatangi Anggota DPD RI Perwakilan DIY, Ahmad Syauqi Soeratno,  Harda Kiswaya calon Bupati Sleman nomor urut 2, juga menemui Ahmad Syauqi Soeratno di ruang kerjanya di Gedung DPD RI  Jalan Kusumanegara 133, Kota Yogyakarta beberapa waktu lalu.

Dekayu siapkan Hampers Natal Eksklusif

Dalam pertemuan itu, kedua tokoh ini mendiskusikan sejumlah isu penting seperti masalah sosial, pembangunan infrastruktur, hingga topik agama dan pendidikan. Syauqi menitipkan sejumlah harapan kepada Harda Kiswaya. Di bidang olahraga, Senator DIY itu meminta Harda, jika terpilih menjadi Bupati Sleman, untuk berkomunikasi dengan pemerintah pusat dalam rangka lebih meningkatkan lagi kualitas Stadion Maguwoharjo.

"Karena (stadion) Maguwoharjo satu-satunya di DIY yang layak menjadi stadion internasional, dan pernah menyelenggarakan pertandingan internasional," ucap Syauqi dalam keterangannya.

Belajar Coding Dini, Pakar UGM : Eksklusivitas Pembelajaran Tidak Elok

Tokoh Muhammadiyah ini juga berpesan untuk meningkatkan kualitas pasar-pasar tradisional yang ada di Sleman. Baik kualitas barang dagangan, pelayanan ke konsumen, kebersihan hingga ke pengelolaan sampah.

"Terutama soal pengelolaan sampah. Harus segera dibereskan, Pak Harda," urai Syauqi. Di bidang pendidikan, Syauqi juga meminta Harda untuk meningkatkan kualitas guru dan bangunan sekolah yang ada di Sleman. "Agar sekolah yang ada di Sleman, baik negeri maupun swasta bisa memenuhi harapan masyarakat," pungkasnya.

Eks Kader PAN Sleman Deklarasi Dukung Harda-Danang

Di lain pihak, Harda Kiswaya menyatakan pertemuan tersebut banyak membuka perspektif baru baginya. "Pembicaraan yang mendalam ini membuka banyak perspektif baru, khususnya dalam memperjuangkan kesejahteraan masyarakat di berbagai sektor," tulis Harda di akun Instagram @harda.kiswaya.

Kepada Harda, Senator DIY ini juga menyampaikan langsung keluhan-keluhan yang diterima dari masyarakat. "Mas Syauqi soeratno berbagi pengalamannya, terutama ketika ia mendengar langsung keluhan-keluhan masyarakat dan bagaimana ia berupaya merumuskan solusi yang tepat," tambah Harda.

Halaman Selanjutnya
img_title