Presiden RI Canangkan Hutan Wanagama Nusantara

Presiden RI canangkan Hutan Wanagama Nusantara
Sumber :
  • Humas UGM

Jogja, VIVA JOGJA - Hutan Wanagama Nusantara untuk mendukung pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), resmi dicanagkan Presiden Republik Indonesia Ir Joko Widodo pada Jumat  (13/09/2024), di Zona Rimba Kota B Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP), Ibu Kota Nusantara.

60 Peserta Kursus Pelatih Lisensi D Askab PSSI Sleman

Berdasar keterangan tertulis dari tim UGM Yogyakarta, pencanangan hutan pendidikan dan riset yang akan dikelola oleh Universitas Gadjah Mada ini ditandai dengan penandatanganan piagam di kayu Sukai oleh Presiden disaksikan oleh Rektor UGM dan jajaran Menteri.

Dalam keterangannya, Rektor UGM Prof dr Ova Emilia mengatakan Wanagama Nusantara merupakan inisiatif dari UGM yang berfokus pada pengembangan hutan pendidikan dan penelitian lintas disiplin. Hutan tersebut berlokasi di kawasan inti Pusat Pemerintahan Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan luas 621 hektar.

Teras Malioboro 1 sajikan Streetfood khas Jogja

“Melalui pencanangan pembangunan hutan wanagama nusantara ini, UGM berkomitmen memberi kontribusi dalam mewujudkan IKN sebagai Smart Forest City melalui konsep Wanagama Nusantara,” terang Rektor UGM.

Kehadiran Wanagama Nusantara akan  mendukung visi IKN sebagai Forest City, yang merupakan salah satu prioritas Presiden RI sesuai dengan amanat Pasal 22 UU No. 3 Tahun 2022. Keberadaan Wanagama Nusantara sebagai  bagian dari komitmen UGM dalam mendukung pembangunan IKN sebagai kota yang berkelanjutan.

Wawan Harmawan Kunjungi Warga Terdampak Talud Longsor

“Kita berharap Wanagama Nusantara dapat menjadi window of the tropical world, dengan  program utama meliputi pengembangan zonasi hutan pendidikan, pengembangan Institute for Future Life, restorasi, reforestasi, dan enrichment planting,” ucap Prof Ova.

Wanagama Nusantara, sebagai hutan pendidikan dan penelitian, terintegrasi dengan berbagai disiplin ilmu dan fakultas di UGM. Hutan ini diharapkan dapat menjadi model restorasi hutan hujan tropis dalam mengatur hidrologi dan iklim mikro di IKN serta konservasi jenis-jenis tanaman asli (native species) hutan hujan tropis dari kepunahan di masa mendatang.

Halaman Selanjutnya
img_title