Gus Yusuf ingin Warga NU di Sleman pilih Harda-Danang

Harda bertemu KH Ahmad Yusuf Chuldori
Sumber :
  • jogja.viva.co.id/ Cahyo PE

Jogja, VIVA Jogja – Ulama kharismatik KH Ahmad Yusuf Chuldori, atau Gus Yusuf, mengajak masyarakat Sleman, khususnya warga NU agar memilih pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sleman nomor urut 2, Harda Kiswaya-Danang Maharsa, pada Pilkada Sleman 2024 yang digelar pada 27 November mendatang.

Cucu Sultan HB X ajak warga Sleman pilih Harda-Danang

Ajakan untuk memilih pasangan Harda-Danang di Pilkada Sleman 2024 ini disampaikan oleh pengasuh Pondok Pesantren Salaf Tegalrejo, Magelang, melalui video pendek berbahasa Jawa.

"Kepada saudara-saudara di Kabupaten Sleman, Keluarga Besar NU, PKB, serta para alumni santri, jangan lupa, pada tanggal 27 November, hari Rabu Pon, datang ke TPS, niatkan sebagai ibadah. Pilihlah pemimpin yang amanah," ujar Gus Yusuf.

Danang Wicaksana Usulkan Program Swasembada Air

"DPP PKB telah memberikan amanah kepada calon Bupati Bapak Harda dan calon Wakil Bupati Mas Danang. Oleh karena itu, jangan lupa hadir di TPS. Bismillah, coblos nomor 2. Insyaallah akan membawa kemaslahatan dan keberkahan,"lanjutnya.

Calon Bupati Sleman nomor urut 2, Harda Kiswaya, sebelumnya sowan ke Pondok Pesantren Salaf Tegalrejo, Magelang, untuk menemui KH Ahmad Yusuf Chuldori.

Janji Harda-Danang selesaikan Perda Pesantren di Sleman

Selain meminta doa restu, Harda juga meminta masukan terkait pencalonannya bersama Danang Maharsa dalam Pilkada Sleman 2024.

Atas dukungan moral dari Gus Yusuf, Harda menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam.

Halaman Selanjutnya
img_title