PT PAL Goes to Campus: UGM ajak Kelola Potensi Kemaritiman
- Humas UGM
Menurutnya, sudah saatnya untuk mengambil dan memanfaatkan potnesi-potensi tersebut untuk sebesar-besarnya bagi kemakmuran rakyat Indonesia. Hal ini menjadi pesan utama baik dari presiden sekarang maupun presiden yang akan dilantik pada 20 Oktober 2024 dan pasal 33 ayat 3 UUD 1945 menjadi tujuan pembangunan Indonesia.
“Mudah-mudahan PT PAL Indonesia bersama Universitas Gadjah Mada mampu memberikan kontribusi nyata dan besar untuk bangkitnya satu peradaban yang menjadi tujuan kita bersama yaitu Indonesia Emas 2045”, paparnya.
Dalam sesi Leader Talks, Dr Kaharuddin Djenod memberikan inspirasi kepada audiens dengan visinya akan kemajuan peradaban maritim Indonesia dan menekankan kepada generasi muda akan pentingnya hal tersebut. Menurutnya, mahasiswa harus memiliki kerangka pemahaman akan pentingnya inovasi, dedikasi, dan implementasi terkait kemajuan teknologi akan dapat membawa kemajuan untuk bangsa Indonesia.
“PT PAL merasa turut berbangga dapat memberikan kesempatan bagi mahasiswa UGM untuk mengetahui lebih jauh ke dalam dunia industri melalui program magang dan penelitian di perusahaan kami,” paparnya. ()