Pengambilan Nomor Urut Paslon di Karanganyar Meriah, Ini Nomor yang Didapat 2 Pasangan Calon

Pengambilan Nomer Urut Paslon di Pilkada Karanganyar
Sumber :
  • VIVA Jogja

"Alhamdulillah, kita mendapatkan nomor urut dua. Angka nomer dua ini melambangkan kebersamaan dan berpasangan. Karena semuanya hidup berpasangan-pasangan," ucap Rober yang disambut yel yel para pendukungnya, Senin (21/9).

Tim Resmob Polres Karanganyar Berhasi Amankan Terduga Pelaku Pembuang Bayi di Kali Samin

Sedangkan calon wakil bupati pasangan dari Rober Christanto, Adhe Eliana mengatakan mereka merupakan perpaduan yang serasi dan keterwakilan antara kota dan desa.

"Pak Rober lahir di kota dan saya lahir di desa. Ini merupakan keterwakilan antara kota dan desa menjadi satu dan tidak bisa dipisahkan," papar Adhe.

Juliyatmono dan Rinto Subekti 'Turun Gunung', Targetkan Kemenangan Pasangan Ilyas-Tri Haryadi

Seperti diketahui pasangan Ilyas Akbar Almadani didukung parpol Parrai Golkar, Partai Demokrat dan PKB.

Selain di dukung parpol yang memiliki kursi di DPRD, keduannya juga didukung parpol non Parlemen diantara PKN, PSI, Partai Buruh, Partai Ummat, PPP, Partai Garuda, Partai Prima.

Apresiasi Putusan MK, PDIP Karanganyar Dukung Netralitas TNI/Polri Hingga Kades di Pilkada 2024

Sedangkan paslon Rober Christanto dan Adhe Eliana didukung PDIP, Partai Gerindra, dan Partai Perindo.