Perkuat Kemitraan dengan ADVANCE.AI, Nasabah Bank Jago Lebih Aman dan Nyaman

Bank Jago dan ADVANCE.AI jalin kerja sama
Sumber :
  • jogja.viva.co.i.id/Rochimawati

Jogja – PT Bank Jago Tbk, bank berbasis teknologi yang tertanam dalam ekosistem, dan ADVANCE.AI, penyedia solusi verifikasi identitas digital dan manajemen risiko terkemuka di Asia Tenggara, memperkuat kemitraan strategis untuk meningkatkan pengalaman dalam pembukaan rekening nasabah

Korban Dana Macet BMT Mitra Umat Mendesak DPRD dan Polisi Bertindak Tegas

Melalui solusi electronic know your customer (eKYC) berbasis kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI), verifikasi identitas digital dan layanan pendaftaran nasabah dapat dilakukan dengan aman, efisien, dan bebas hambatan serta memenuhi standar keamanan dan kepatuhan ketat.

"Kami ingin menjadi bank berbasis teknologi yang kuat dan terintegrasi dalam ekosistem digital Indonesia guna memenuhi kebutuhan segmen pasar ritel,, mass market, dan usaha kecil dan menengah. Kami bekerja sama dengan ADVANCE.AI, berkomitmen untuk senantiasa meningkatkan solusi keuangan yang berfokus pada kehidupan nasabah kami kata Irene Santoso, Head of Consumer Business Customer Value Management Bank Jago, saat acara media gathering, Rabu 30 Agustus 2023.

Indosat Ooredoo Hutchison dan GoTo Luncurkan Sahabat-AI untuk Perkuat Kedaulatan Digital

Di Indonesia lanskap perbankan digital berkembang pesat dengan fokus yang mengarah pada kebutuhan generasi milenial dan generasi Z yang melek teknologi. Seiring dengan proses adopsi digital yang pesat, kebutuhan menghadirkan pengalaman nasabah yang baik dengan tetap menjaga kepercayaan dan keamanan nasabah menjadi semakin penting.

Melalui solusi eKYC, ADVANCE.AI menyederhanakan proses pendaftaran nasabah dan menjaga identitas nasabah dengan mencegah aktivitas penipuan yang berasal dari eksploitasi teknologi. Ini tentunya bertujuan untuk membangun kepercayaan dan kenyamanan untuk nasabah yang melek digital.

Indosat jadi Pelopor Era Optimisme Industri bersama Kecerdasan Buatan

Solusi eKYC ADVANCE.AI mengintegrasikan berbagai fitur, seperti OCR (optical character recognition), deteksi keaktifan, dan perbandingan wajah ke dalam proses pembukaan rekening yang dilakukan Bank Jago. Bank Jago meyakini solusi seperti ini akan menjadikan proses registrasi nasabah secara digital akan menjadi lebih mudah, nyaman, dan aman.

Menurut Ronald Molenaar, Country Manager Indonesia ADVANCE.AI, masa depan perbankan terletak pada integrasi teknologi untuk menciptakan lingkungan yang aman dan bebas hambatan. 

Halaman Selanjutnya
img_title