Ajudan Pj Gubernur Jateng Tarik Wartawan Hingga Jatuh Terjengkang

Ajudan Nana Sudjana yang menarik wartawan hingga terjengkang
Sumber :
  • VIVA Jogja/tangkapan layar video wartawan/Kamal

Semarang, VIVA JogjaWisnu Kusuma (30) wartawan JPNN menjadi korban kekerasan dari ajudan Penjabat Gubernur Jateng Nana Sudjana. Peristiwa bermula saat Wisnu tengah meminta konfirmasi kepada Nana Sudjana usai menghadiri acara di Patra Hotel Semarang, Kamis (26/9).

19 November Hari Jurnalis Internasional: Ini Daftar Wartawan yang Tewas Dibunuh Kartel Narkoba

Wisnu bertanya soal Nana Sudjana yang menolak bersalaman dengan Calon Gubernur Jateng dari PDIP Andika Perkasa, saat deklarasi pilkada damai di Kantor KPU Jateng, Selasa (24/9) lalu.

Saat baru mengajukan pertanyaan itu dan Nana Sudjana tengah menjawab, seorang ajudannya tiba-tiba menarik kaki kiri Wisnu hingga jatuh terjengkang.

Relawan Jaga Suara Pemalang Gelar Umbul Donga untuk Andika - Hendi di Pilgub Jateng 2024

Wisnu jatuh karena saat itu tengah menuruni anak tangga di depan Rama Sinta Ballroom Patra Hotel. Saat melihat kejadian itu, wajah Nana Sudjana tampak datar.

Hanya saja, dia kemudian meminta maaf kepada Wisnu, kemudian pergi menuju mobilnya dikawal para ajudannya.

Warga Karanganyar Gelar Umbul Doa Kemenangan Anda Hendi

Sambil meringis kesakitan, Wisnu kemudian mencoba melontarkan protes kepada ajudan Nana Sudjana.

“Pak, pak kok ditarik, sama wartawan kok gitu,” ungkap Wisnu sembari mendekati ajudan yang mengenakan kemeja merah itu.

Halaman Selanjutnya
img_title