Tarian Kretek Massal Pecahkan MURI, Sambut Bupati dan Wabup Kudus Terpilih Samani- Bellinda Birton
- ist
KUDUS, VIVAJogja- Ribuan warga Kabupaten Kudus siap menampilkan kreasi Tari Kretek massal di Alun-alun Simpang Tujuh Kudus, Jawa Tengah. Agenda ini diproyeksikan untuk memecahkan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri) dalam kategori ‘menari Tari Kretek terbanyak’.
Penampilan aksi ribuan penari Tari Kretek ini, juga dalam rangakaian menyambut kedatangan Samani Intakoris dan Bellinda Putri Birton, usai dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kudus terpilih 2024-2029.
Untuk mematangkan persiapan hajatan besar itu, warga pun mulai berlatih menari dengan bimbingan instruktur Tari Kretek. Tarian yang karya Endang dan Supriyadi ini, menggambarkan aktivitas menanam, memetik hingga menyortir daun tembakau sebagai bahan baku untuk pembuatan rokok kretek.
Penampilan Tari Kretek ini makin rancak diiringi dengan gamelan Jawa jenis pelog lancaran. Selain itu, diselingi alunan tembang kinanti Kota Kretek serta terbang papat, jedor, bonang, saron, slentem, demung, kendang bem, kendang ciblon dan ketipung.
Paduan aransemen musiknya pun sangat menarik didengar, dipadu gemulainya lenggak lennggok gerakan penari. Tarian ikon Kota Kudus ini segera ditampilkan di Alun-alun Simpang Tujuh Kudus pada Sabtu (22/2/2025).
Bupati Kudus Samani Intakoris dan Wakil Bupati Bellinda Putri Birton
- ist